Jejak Makna di Gunung Tanggamus

Pendakian Gunung Tanggamus menjadi agenda tahunan yang sangat menggembirakan dan ditunggu-tunggu oleh setiap anggota Komunitas Postulat-Novisiat SCJ St. Yohanes  Gisting. Biasanya, pendakian Gunung Tanggamus ini dilaksanakan setiap tanggal 6 Agustus bertepatan dengan Hari Raya Penampakan Kemuliaan Tuhan di Gunung Tabor atau biasa kita kenal dengan Peristiwa Trasnfigurasi di Gunung Tabor. Namun karena beberapa pertimbangan yang matang terkait Pandemi Covid-19 diputuskanlah hari pendakian diundur dengan mencari hari yang tepat. Hari itu jatuh pada Sabtu, 10 Oktober 2020 bertepatan dengan pelaksanaan proses Beatifikasi Carlo Acutis yang menjadi Beato Milenial pertama oleh Kardinal Agustino Vallini di Basilika St. Fransiskus Asisi. Harapannya semoga dengan keteladanan dan semangat muda generasi milenial Beato Carlo Acutis membawa inspirasi bagi para frater, bruder, dan suster yang mendaki Gunung Tanggamus terlebih Gunung PanggilanNya yang penuh tantangan untuk menuju kekudusan.

Dengan bekal jasmani dan berkat dari Rm. Santo SCJ selaku Pimpinan Komunitas tepat pukul 05:00 pagi para peserta pendakian Gunung Tanggamus berangkat berurutan mulai dari kelompok satu sampai kelompok empat yang telah dibagi sebelumnya oleh Bidel. Pendakian kali ini tidak hanya diikuti oleh anggota Komunitas Postulat-Novisiat SCJ tetapi juga beberapa suster muda FSGM dari Komunitas Biara Maria Fatima Gisting. Sekitar 28 peserta pendakian terdiri dari Rm. Ngatiajan SCJ, Br. Markus Triono SCJ, 24 orang Postulan dan Novis, dan 4 orang suster. Rm. Ngatijan yang menggunakan motor sendiri hanya sampai di Basecamp satu dan Br. Tri serta Salah satu suster jalan bersama yang lainnya, namun juga  hanya sampai Basecamp satu. Selebihnya berorientasi penuh sampai ke puncak dan turun kembali.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*